Berikut ini adalah artikel cara Monitoring CentOS Menggunakan HTOP. htop adalah salah satu tools yang bisa digunakan untuk memantau resource system linux anda secara visual dan dengan tampilan yang cukup bagus, karena disajikan secara berwarna. namun pada sistem operasi centos tools ini tidak tersedia pada repository bawaan CentOS, jadi kita harus mendownload paket dan menginstalnya secara manual.

Monitoring CentOS Menggunakan HTOP

sebelumnya masuk ke langkah penginstalan. periksa terlebih dahulu versi OS anda. apakah 32bit atau 64bit dengan cara:

cat /etc/redhat-release
uname -m

jika sudah ketemu versi-nya. silahkan install sesuai versi OS anda saat ini:

CentOS 5

32bit:

rpm -Uvh http://download.fedoraproject.org/pub/epel/5/i386/epel-release-5-4.noarch.rpm

64bit:

rpm -Uvh http://download.fedoraproject.org/pub/epel/5/x86_64/epel-release-5-4.noarch.rpm
yum install htop

CentOS 6

[32 bit]

#wget http://pkgs.repoforge.org/htop/htop-0.8.3-1.el6.rf.i686.rpm
#rpm -i htop-0.8.3-1.el6.rf.i686.rpm

[64 bit]

#wget http://pkgs.repoforge.org/htop/htop-1.0.1-2.el6.rf.x86_64.rpm
#rpm -i htop-1.0.1-2.el6.rf.x86_64.rpm

jika sudah selesai, silahkan ketik htop pada terminal server anda. maka hasilnya akan seperti ini:
htop