Mengamankan cPanel bisa dibilang gampang-gampang susah. untuk itu GemarOprek akan sharing artikel Cara Install Anti SlowLoris Pada cPanel. namun sebelumnya kita kenal terlebih dahulu mengenai slowloris
Sedikit Tentang SlowLoris
Slowloris adalah tools atau aplikasi yang dikembangkan menggunakan bahasa pemograman perl yang diperuntukan oleh intruder (penyerang) dan penetration tester atau yang disingkat pentest(er) untuk melakukan serangan DDoS ke service apache (httpd), nginx, ataupun webserver lainnya yang menggunakan port default 80 secara random. lebih hebatnya aplikasi ini tidak memerlukan bandwidth yang besar.
Dampak dari serangan SlowLoris
Umumnya aplikasi ini digunakan untuk melakukan benchmark atau batas patokan tertinggi dari load webserver anda. sehingga dapat dikatakan aplikasi ini dapat membuat website anda lumpuh dan tidak dapat diakses sama sekali.
namun disini saya tidak membahas bagaimana cara menggunakan slowloris
Cara Install Anti SlowLoris Pada cPanel
1. Pertama-tama download aplikasi slowloris melalui
cd /usr/local/src
wget http://sourceforge.net/projects/mod-antiloris/files/mod_antiloris-0.4.tar.bz2
tar -xvjf mod_antiloris-0.4.tar.bz2
cd mod_antiloris-*
apxs -a -i -c mod_antiloris.c
2. Jika telah selesai, restart apache anda
service httpd restart
3. lalu verifikasi module mod-antiloris telah terloading atau belum
httpd -M | grep antiloris
4. Update configurasi apache pada cPanel
/usr/local/cpanel/bin/apache_conf_distiller --update
Selamat mencoba 🙂